Qowitono,
Ketua Upku Karya Sehati Tuban
Juara II UPKu Tk Prov Jatim
2015
TEPIS BANK THITHIL, BANTU
RAKYAT KECIL
Bagai makan buah
simalakama. Keberadaan bank thithil
memang cukup merugikan. Namun disaat yang bersamaan, masyarakat yang tidak bisa
mengajukan pinjaman pada bank umum terpaksa memilih terjebat di tangan lintah
darah tersebut. Karenanya keberadaan Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (UPKu),
bak angin segar bagi masyarakat kecil.
Demikian halnya dengan
keberadaan UPKu Karya Sehati Kel Gedongombo Kec Semanding Kab Tuban.
Keberadaannya sejak tahun 2010 telah banyak membantu kebutuhan keuangan
masyarakat melalui salah satu unit simpan pinjma yang dikelolanya. Tak hanya
itu, UPKu Karya Sehati juga mengembangkan usaha di bidang dekorasi pengantin
dan persewaan tenda pesta (terob).
Bermodalkan dana hibah
Pemprov Jawa Timur tahun 2010 sebesar Rp 77 juta, dalam lima tahun omset telah
berlipat menjadi Rp 250 juta. “Alhamdulillah, usaha yang kami kelola cukup
menghasilkan dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Qowitono, Ketua UPKu Karya
Sehati.
Ditemui di sela acara
Penerimaan Penghargaan Evaluasi UPKu Berhasil 2015 oleh Bapemas Prov Jatim,
Minggu, 16 Agustus 2015, Qowitono mewakili UPKu Karya Sehati yang terpilih
sebagai Juara II. Atas prestasi tersebut UPKu Karya Sehati setidaknya
mendapatkan tambahan dana berupa uang pembinaan sebesar Rp. 19 Juta.
Ditanya mengenai prospek
pengembangan usaha, Qowitono berencana mengembangkan di bidang entertainment
yang sebelumnya sudah digeluti. Setelah sukses di bidang Simpan Pinjam, Persewaan
terop, dan dekorasi pengantin akan dikembangkan pula persewaan sound system.
“Karena usaha yang saling
terkait akan lebih mudah untuk dikembangkan. Nah, kalau ada bantuan lagi untuk
pengembangan usaha itu, kami akan sangat senang,” tutur Qowitono setengah
berkelakar.
Kaitannya dengan prestasi
yang diraih, Qowitono mengaku tidak memiliki resep khusus. Bahkan dirinya
mengaku tidak pernah berpikir bisa mnedapat predikat sebagai Juara II UPKu
berhasil. Pasalnya, selama ini penegelolaan keuangan UPKu terkesan biasa saja.
Jika ada hal yang mungkin dianggap baik dalam penilaian, menurut Qowitono,
adalah laporan administrasi keuangan yang tertib dan perkembangan UPKu dari
sisi modal dan keuntungan.
“Seperti halnya koperasi, setiap tahun disampaikan laporan pertanggungjwaban,”
ujarnya. Laporan pertanggungjawaban
disampaikan setiap tahun pada Rapat Anggota Tahunan (RAT). Sedang laporan triwulan disampaikan kepada Pemkab melalui
Bapemas Kab Tuban.
Warga Jl Cokroaminoto
Gang Pasar Hewan Tuban ini juga berharap, kemenangan tersebut bukan menjadi
akhir. Kedepan, pembinaan dari SKPD terkait tetap mutlak dibutuhkan. Agar UPKu
yang pernah meraih juara bisa terus survive.
Selain pengelolaan yan baik, Qowitono juga menjelaskan
bahwa salah satu kunci sukses UPKu Karya Sehati juga didukung pengurus yang
memiliki loyalitas tinggi. Sebagian besar pengurus merupakan pihak swasta
dengan berbagai latar aktifitas ekonomi, sehingga kegiatn di UPKu sepenuhnya
menjadi pengabdian tanpa mengharap keuntungan materi.
“. Semangat kami ya, bagaimana UPKu ini bisa berjalan sebagaimana
yang diharapkan pemerintah dan bisa membantu masyarakat kecil itu saja,”
pungkas suami Lasminah tersebut mengakhiri pembicaraan. (hay,eru)
BIODATA
Nama : Qowitono
TTL : Tuban, 9
Maret 1972
Alamat :
Jl Hos Cokroaminoto gang Pasar Tuban
Jabatan : Ketua Upku
Karya Sehati
Istri : Lasminah
Anak :
1.
M Rizky Pratama
2.
Nadia Dwi Ramadani
Tidak ada komentar:
Posting Komentar